Rabu, 09 Juni 2010

Mengajak Setiap Orang Mau Menanam Pohon

Rumah Makan Pringsewu Grup memberikan bibit pohon gratis kepada pengunjung

Ide menanam pohon sejalan dengan merebaknya isu pemanasan global yang memberikan dampak yang luas. Rumah Makan Pringsewu Grup setiap harinya menghasilkan limbah berupa biji buah-buahan yang setiap hari makin banyak Di antaranya, biji durian dan biji alpokat. Termasuk sampah anorganik bekas bungkus kopi, bumbu masak, dan bekas sachet minuman.
Kalau biji buah itu dibuang tidak memberi manfaat apa-apa, tapi kalau disemaikan akan menghasilkan bibit pohon yang bisa menghasilkan sebuah tanaman buah. Nah, berbekal limbah biji buah yang melimpah itu, pimpinan rumah makan itu Agus Hardyanto yang juga anggota Rotary Club of Purwokerto tergerak untuk mengajak karyawannya menyemaikan biji tersebut.
Hasilnya, bibit buah dan dikemas dalam polibag menarik dan dibagikan secara cuma-cuma kepada pengunjung rumah makan. Ternyata, tawaran untuk menanam pohon buah-buahan mendapatkan sambutan menarik. Jumlah bibit pohon buah yang dibagikan gratis itu sudah cukup banyak terutama melalui outlet rumah makan dibawah naungan Pringsewu Grup.
Di Kota Purwokerto sendiri tercatat ada 4 outlet yaitu Pringgading, Pringsewu Baturraden, Kabayan, Mi Kelinci atau Kupat Tahu.
Bagaimana dengan anda? Kalau anda mulai menyemaikan bibit akan membantu pengurangan pemanasan global. Selamat Mencoba

Tidak ada komentar:

Posting Komentar